Sabtu, 02 November 2013

Tugas 2 kewirausahaan



PROPOSAL USAHA


Dibuat oleh:
Nama         : Friska Amelia Andriyani
NPM           : 53212058
Kelas          : 2DF02

BAB I
PENDAHULUAN

1.    Latar Belakang
Usaha merupakan suatu kegiatan yang dilakukan dengan tujuan memperoleh hasil berupa keuntungan, upah, atau laba usaha. Sebuah uasaha harus didasari terlebih dahulu perencanaan, karena perencanaan usaha merupakan suatu dokumen yang menyatakan keyakinan akan kemampuan sebuah bisnis untuk menjual barang atau jasa dengan menghasilkan keuntungan yang memuaskan dan menarik bagi penyandang dana.
Perencanaan usaha akan membuat kita dapat melihat dengan jelas apakah usaha yang dijalankan nanti memiliki prospek keberhasilan yang tinggi dan juga harus bisa menyakinkan orang lain tidak akan merugi bila melakukan kerjasama.
Perencanaan usaha juga harus didasarkan pada kebutuhan masyarakat akan adanya barang dan jasa yang ditawarkan oleh perusahaan tersebut, sehingga perencanaan usaha harus berbasis pada permintaan pasar. “Seorang pengusaha yang tidak bisa membuat perencanaan usaha sebenarnya sedari awal telah merencanakan kegagalan bagi kegiatan usahanya”. Perencanaan usaha harus dapat menjawab pertanyaan: “Where am I now? Where am I going? How will I get there?” Untuk itu saya mencoba berwirausaha dibidang makanan ringan yaitu “Mih Lidi Se-hot”.
BAB II
LANDASAN TEORI

Banyak makanan ringan yang dijual dipasaran tidak higienis dengan harga yang cukup mahal. Namun kami ingin berinovasi membuat makanan ringan yang dapat menjamin dan menjaga kualitas bahan baku yang digunakan, bergizi, serta harga yang terjangkau serta berbeda dari produk kebanyakan.
Dalam proses berjalannya usaha “Mih Lidi Se-hot”  ini, perusahaan kami membentuk suatu bagan organisani yang sudah memiliki peranan dan tanggung jawabnya masing-masing.
Data Perusahaan
1.
Nama Perusahaan
Se-hot Company
2.
Bidang Usaha
Kuliner
3.
Jenis Produk/Jasa
Kroket Sayur
4.
Alamat Perusahaan
Taman Cikunir Indah B2 no.17
5.
Nomer Telephone
021-8205220
6.
Alamat Email:
Alamat Twitter:
Alamat Facebook:
www.se-hot.jimdo.com
@seuhahh_ctot
Seuhaah Ctot

7.
Bank Perusahaan
-
8.
Bentuk Badan Hukum
-
9.
No Akte Pendirian
-
10.
NPWP
-
11.
Mulai Berdiri
1 Januari 2010

Struktur Organisasi
1.
Nama
Friska Amelia Andriyani
2.
Jabatan
General Manager
3.
Tempat, tanggal lahir
Jakarta, 12 April 1994
4.
Alamat rumah
Perum Taman Cikunir Indah Blok B2 no.17
5.
Nomer telephon
089655778910
6.
Alamat email
7.
Pendidikan terakhir
Sarjana Ekonomi
8.
Pengalaman kerja
Wirausaha

Tugas CEO:
·         Pemilik sekaligus pimpinan
·         Bertanggung jawab teradap jalannya usaha
·         Koordinasi, pengawas, dan mengarahkan seluruh kegiatan
·         Pengambil keputusan
·         Sebagai quality control
1.
Nama
Sallyardi Yustan
2.
Jabatan
Production Manager
3.
Tempat, tanggal lahir
Bekasi, 13 Juli 1992
4.
Alamat rumah
Kp. cibitung
5.
Nomer telephon
089655667789
6.
Alamat email
7.
Pendidikan terakhir
SMA
8.
Pengalaman kerja
Wirausaha

Tugas Production Manager:
·         Kepala bagian produksi mengkondisikan pekerja di bawahnya untuk bekerja sesuai jobdis
·         Bertanggung jawab terhadap persiapan dan proses produksi
·         Bertanggung jawab terhadap makanan yang dipesan konsumen
·         Menjaga kebersihan produk dalam proses produksi
·         Cekatan dalam menjaga mutu produk, baik cita rasa, aroma, ataupun tekstur
·         Mengemas hasil produksi
1.
Nama
Siti Rohaeni
2.
Jabatan
Financial Manager
3.
Tempat, tanggal lahir
Jakarta, 17 Oktober 1961
4.
Alamat rumah
Taman Cikunir Indah
5.
Nomer telephon
083873244297
6.
Alamat email
7.
Pendidikan terakhir
SMK
8.
Pengalaman kerja
Wirausaha

Tugas Financial Manager:
·         Kepala bagian keuangan mengkondisikan pekerja di bawahnya untuk bekerja sesuai jobdisk
·         Melaksanakan kegiatan keuangan dan administrasi

1.
Nama
Teguh Sudarmono
2.
Jabatan
Marketing manager
3.
Tempat, tanggal lahir
jakarta, 25 Februari 1986
4.
Alamat rumah
Taman cikunir indah
5.
Nomer telephon
08967800123
6.
Alamat email
7.
Pendidikan terakhir
SMA
8.
Pengalaman kerja
Wirausaha

Tugas Marketing Manager:
·         Mempromosikan dan menawarkan produk yang dimiliki perusahaan melalui berbagai media
Di dalam Bagan Organisasi diatas masing-masing anggota memiliki tugas,peranan, dan tanggung jawabnya masing-masing. Setiap peranan tersebut harus dijalankan dengan sebaik mungkin, supaya usaha yang kami buat dapat berkembang dan maju. Serta didalam memulai suatu usaha setiap anggota harus dapat saling bekerja sama dan bertanggung jawab dalam menjalankan peranan dan tugasnya masing-masing.

BAGAN ORGANISASI






BAB III
ANLISIS PEMASARAN

Produk Yang Dihasilkan
Keistimewaan Mih Lidi Se-hot ini diantaranya:
·         Tersedia dengan banyak varian rasa: extra pedas, pedas sedang, keju, keju pedas, barbeque, sambal balado, pizza, jagung bakar, rumput laut, jagung bakar pedas, original asin gurih, sapi lada hitam, jagung manis, rending, sambal hijau pedas.
·         Hidangan siap saji yang dapat di terima oleh semua kalangan baik dari anak kecil sampai orang dewasa
·         Harga relative terjangkau untuk semua kalangan
·         Sajian makanan yang bergizi dan enak

Bauran Pemasaran/Analisis 4P
1.      Product
·         Type    : Mih Lidi
·         Brand  : Se-hot company
·         Quality            : Tanpa Bahan Pengawet
·         Packing: Menggunakan Plastik dan di pres agar tetap renyah

2.      Price
·         Price List: Rp. 1500,- /pcs

3.      Promotion
·         Advertising                 : Menggunakan media jejaring social
·         Sales Promotion          : Mempromosikan penjualan kepada pelanggan
·         Personal Selling           : Menjual kepada pelanggan secara langsung

4.      Place
·         Berlokasi di wilayah Universitas Gunadarma, di pinggir jalan dan di bazaar

Target dan Segmentasi Pasar
·         Geografi
1.   Wilayah yang kita jadikan target yaitu wilayah di daerah kalimalang. Alasan kita  memilih lokasi di kalimalang karena di daerah ini masih jarang yang menjual Kroket dengan tambahan olahan sayuran.
2.   Kami melihat banyaknya produk makanan siap saji yang mudah dikembangkan dengan pesat di wilayah ini. terlebih tingkat responsifitas masyarakat di wilayah ini kepada makanan bergizi sangat tinggi dan antusias, sehingga kami memanfaatkan.

·         Demografi
Secara pasar kami menjual pada kalangan penggemar kuliner, mahasiswa dan anak-anak karena dengan sasaran itu kami dapat dengan mudah memperoleh informasi pasar

Strategi Pemasaran
1.      Perkenalan bisnis
Produk yang kami tawarkan merupakan makanan yang lezat, bergizi dan harganya terjangkau. produk kami bernama “Mih Lidi Se-hot” yaitu mie yang sangat baik di konsumsi oleh masyarakat. Kroket ini berbeda dengan yang lain karena kami menciptakan banyak varian rasa dan tidak mudah basi.
2.      Membangun jaringan dengan usaha lain yang dapat mendukung bisnis
Mih Lidi ini berbahan baku seperti tepung terigu, garam, penyedap rasa, dan minyak kelapa sawit. Oleh karena itu kami berniat bekerja sama kepada pabrik pembuat mie yang sudah pasti kualitasnya.
3.      Menciptakan inovasi pada design yang di tawarkan
Produk kami ini yang pertama: Mih Lidi ini untuk kedepannya kami berinovasi untuk membuat dengan bentuk yang berbeda.
4.      Meningkatkan kualitas pelayanan
Setelah melakukan penjualan kami meminta kepada konsumen untuk mengkritik dan memberikan saran pada produk kita. maka kita akan meningkatkan kualitas dan tingkat rasa untuk memuaskan konsumen.
5.      Media pemasaran
Kami akan mempromosikan produk kami dengan menggunakan jejaring social.
RINCIAN BIAYA
o   1 kg Tepung terigu                        : Rp. 12.500,-
o   1 bungkus Garam                          : Rp. 5.000,-
o   Penyedap rasa                               : Rp. 15.000,-
o   1 liter Minyak kelapa sawit           : Rp. 21.000,-

BAB IV
PEMBAHASAN MASALAH

A.    STRENGTH (kekuatan)
1.      Menggunakan bahan dan proses yang berkualitas
2.      Proses pembuatannya mudah dan sederhana
3.      Kualitas rasa dan tekstur produk yang khas (beda dengan yang lain).
4.      Harga jual terjangkau
5.      Memanfaatkan e-mail  untuk  mempromosikan   produk melalui internet.
6.      Kemasan menarik
7.      Kualitas produk terjamin

B.     WEAKNESS (kelemahan)
1.      Rapuh / mudah patah
2.      Harga bahan baku yang relatif tidak menentu (stabil)
3.      Manejemen perusahaan masih sederhana

C.     OPPORTUNITIES (peluang)
1.      Banyak di sukai berbagai kalangan
2.      Pertumbuhan pasar dimungkinkan meningkat
3.      Peluang pasar untuk mendapatkan konsumen yang menjanjikan
4.      Keterbukaan untuk menggunakan teknologi baru ke depannya untuk membuat kemajuan  besar dibidang produksi khususnya.

D.    THREATS (ancaman)
1.      Banyaknya pesaing di bidang yang sama
2.      Selera konsumen yang selalu berubah – ubah mempunyai pengaruh yang besar terhadap pembelian produk
3.      Munculnya pesaing baru

BAB V
KESIMPULAN

Dalam pembuatan perencanaan bisnis harus memperhatikan hal-hal penting. Sebelum membuat perencanaan bisnis harus terlebih dahulu menganalisa kondisi lingkungan bisnis antara lain yaitu lingkungan ekonomi, lingkungan industri, lingkungan global karena dengan mengetahui kondisi dari lingkungan, kita dapat mengetahui kelebihan, kekurangan, kesempatan, maupun hambatan dari usaha yang akan kita bangun.
Setelah kita mengetahui kondisi lingkungan, kita harus membuat rencana manajemen yaitu merancang struktur organisasi, menentukan proses produksi serta membuat perencanaan mengenai pengelolaan pegawai. Karena dengan perencanaan manajemen, perusahaan dapat menentukan  job description para pegawai demi terciptanya keefektifan dan keefisienan lingkungan kerja.
Hal terakhir yang harus dilakukan adalah membuat perencanaan keuangan karena banyak sekali perusahaan yang gulung tikar akibat tidak membuat perencanaan keuangan dengan baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar